Fotografer Pernikahan di Kota Padang Kendala Adat dan Dekorasi Pelaminan

Fotografer Pernikahan di Kota Padang Kendala Adat dan Dekorasi Pelaminan

06/10/2022 Our Service Photography 0

Menjadi seorang fotografer di Kota Padang dan daerah sekitarnya menjadi suatu tantangan tersendiri bagi seorang pekerja seni fotografi dan videografi.

Nuansa dekorasi pelaminan dan tenda yang kental dengan adat tidak mudah untuk diterjemahkan ke dalam gambar foto dan video

Justru itu fotografer asli urang awak yang ngakunya sudah lama jadi fotografer di Ibukota atau Jabodetabek, yang pernah kami pakai (maaf) juga gagal dalam hal ini. Oleh karena itu kami terus berkomitment dan terus berinovasi dalam mengabadikan momen-momen penting dalam pernikahan ada di Kota Padang, atau adat Minang di mana saja di laksanakan.

Kabar gembiranya trend adat itu kini mulai ber-asimilasi atau berbaur dengan modern. Tanpa mengurangi nilai-nilai esensi adat, namun dapat menyesuaikan dan berimprovisasi dan berinovasi dengan elegant dan trendy. Warna-warna yang lembut sudah mulai mewarnai tenda2 dan pelaminan adat minang. Sehingga gambar-gambar dihasilkan dengan lebih bagus dan lebih berkualitas.

Baca Juga:

  • Inilah Top 10 Fotografer Terbaik di Padang
  • Harga Jasa Edit Foto dan Video di Padang

Membahas mengenai foto Pernikahan Adat di Padang, terutama karena nuansa lingkungan (environment) tenda dan pelaminan adat padang yang sangat khas dan identik dengan warna merah dan hitam gelap, membuat hasil gambar baik foto pernikahan atau video pernikahan menjadi ‘burn’ alias terbakar, apalagi jika hanya mengandalkan camera photo semata, tanpa bantuan lighting pro.

Untuk sekedar menjadi fotografer itu mudah, tapi mempertanggung jawabkan hasilnya itulah yang berat.

Justru itu tidak mudah untuk menjadi fotografer di Padang, sekalipun sebelumnya sudah mengaku ‘hebat’ di luar ranah minang di sana, belum tentu bisa cepat mudah beradaptasi. Pernah Admin memberi peluang kepada fotografer Jabodetabek konon, asli Padang, tapi hasilnya hancur, mengecewakan, tak layak masuk “tong sampah’ sekali pun. Buang habis. Asli tak pakai lagi.

Sebenarnya untuk harga atau biaya jasa fotografer, itu tergantung seberapa fotografer itu ‘menghargai’ jasa atau skillnya masing-masing. Jadi untuk yang fotografer pro atau profesional di Padang tentunya bisa memasang tarif sekehendak hatinya. Namun untuk Foto pernikahan  di Padang, secara pasarannya sekitar 1,5 – 3 jt per pernikahan.

Harga ini bukanlah satu konvensi, hanya berdasarkan pengalaman admin. Terlalu murah jangan pula susah payah mereka para fotografer itu yang bekerja sesekali, namun ditawar mati, sampai tidak ada laba sama sekali. Ingat mereka punya keluarga. Dan pekerjaan fotografi itu tidak bisa diselesaikan dengan 1-2 hari kerja, sebenarnya bisa beberapa hari, kalau inginkan hasil yang bagus.

Lain halnya dengan MC, Penyanyi, Hiburan Organ, bahkan pelaminan, catering dan tenda yang tutup nota, setelah selesai acara, langsung bisa terima komisi. Fotografer dan Cameramen biasanya memerlukan beberapa hari/minggu untuk menyelesaikan editannya baru bisa siap diserahkan.

Satu hal yang sangat tidak kondusif buat iklim perfotoan di Padang dan sekitarnya adalah, penawaran harga yang terlalu menekan. Bagaimana tidak dengan menginginkan hasil yang sangat maksimal, sedang pembayaran sangat seminimal mungkin atau mungkin maunya ‘gratis’?  Ini sudah masuk ranah/katagori ranah “pemerasan”.

Tawarlah sewajarnya saja. Jangan seolah-olah tidak mau menyerahkan dana untuk kebutuhan dokumentasi pernikahan. Padahal, tanpa dokumentasi foto atau video, Pengantin yang Cantik Mempelai yang gagah sekalipun tidak akan terabadikan, apalagi pakaian pengantin, wedding dress, hiasan mahal atau dekorasi pelaminan, tenda yang indah, catering yang enak, hiburan artis yang terkenal pun akan hilang lenyap begitu saja.

Apalah salahnya untuk momen seumur hidup sekali ini (kalau bisa, tidak terjadi perceraian) kita melebihkan sedikit budget. Setidaknya anggap sedekah jika sekiranya hasil fotografi kurang memuaskan, kan tidaklah terlalu fatal sampai menghancurkan semua.

Dalam Pencarian: Fotografer Padang, Komunitas fotografer Padang, fotografer prewedding di Padang, fotografer di Padang, Fotografer Wedding di Padang, Fotografer Pernikahan di Padang, Jasa Fotografer di Padang, Fotografer Wedding di Padang, Fotografer Padang Panjang, Fotografer Padang Pasir,

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp utk respon segera
1
Chat dengan kami?
Scan the code
Halo, ada yang bisa dibantu?